TOTE alias Test – Operate – Test – Exit merupakan konsep memiliki mindset mau dan senang bereksperimen yang diajarkan guru saya, Ko Denny Santoso dalam setiap obrolan dan juga tertulis jelas di buku List Building Black Book.
Ini yang saya sukai dari beliau, beliau tak hanya bercerita pencapaian tapi juga tak sungkan menceritakan kegagalannya, sehingga saya merasa termotivasi untuk tidak takut gagal atau khawatir tidak berhasil, just TOTE saja!
Ini juga yang membuat saya menerima tantangannya membangun affiliate bagi para expert di jaringan beliau, ya jalankan saja tanpa gentar, tinggal TOTE saja, kalau ketemu pola sukses tinggal ULANGI, kalau gagal ya TINGGALKAN polanya, selesai
Nggak usah dibikin ribet kalau mau melangkah dan nggak perlu perfectionis untuk melakukan sesuatu, lakukan, test, lihat, evaluasi, sempurnakan
Saya yakin, Anda pun akan terinspirasi oleh tulisan yang mengalir bak sedang mendengarkan dan menatap ko Den di panggung, berasa didongengin karena bahasanya memang story telling banget
Ada 3 buku Ko Denny yang wajib Anda baca
1. List Building Black Book
2. Content Creator Black Book
3. Affiliate Marketing Black Book
Kalau saya saja yang emak-emak bisa keluar dari kata gaptek berguru pada beliau, apalagi Anda yang masih muda, setuju nggak?