Ini benar, branding bikin bisnis yang menjanjikan.
“Teh, saya mau cetak kembali buku, sedang dihitung jumlahnya yang akan diorder, sementara dari 500 eksemplar kemarin itungannya udah habis” dan bisa jadi beliau akan order 500 eksemplar lagi bahkan seribu eksemplar.
“Buku gue nggak nyampe 400an lagi, gue target 10.000 bisa terjual” dan beliau udah order 2.300 buku, menuju cetak ke 1.000 berikutnya.
“Oke deal, aku akan ambil paket cetak 1.000 buku, I’m so interesting dengan branding melalui nulis buku” ujar calon klien baru.
“Revisi kapan beres, Chief? Gue mau cetak 1.000” ujar sohib saya yang baru merevisi buku karyanya dan makin pede jualan bukunya.
BISNIS YANG MENJANJIKAN
Itu hanya sebagian dari para klien dan calon klien INDSCRIPT yang kami sarankan melakukan branding melalui buku, dan buku itu tercetak! Bukan ebook.
Campaign saya “Ganti kartu nama dengan buku” makin keliatan jelas dan membawa aura positif dengan melahirkan banyak penulis buku di kalangan expert.
Saya sendiri melihat guru-guru yang menulis dan fix, pesona dan personal brandingnya makin melekat seperti Kang Dewa Eka Prayoga , ko Denny Santoso , Coach Hendra Hilman , Pak Suyoto Rais , Pak Yana Priatna dan guru saya lainnya
Adik saya Tri Widayanti , sahabat saya Dinii Fitriyah , dan Mbak Zeti Arina makin bersinar dengan menulis buku.
Maka saya selalu bilang pada para expert: Menulislah buku dan itu akan membedakan diri dengan mereka yang satu profesi denganmu
Pebisnis yang menulis buku, nilai plus
Profesional menulis buku, nilai plus
Ibu Rumah Tangga menulis buku, nilai plus
Mereka yang menulis buku memiliki nilai plus!
Buku yang ditulis dijual?
Bisa dijual
Bisa dijadikan buah tangan
Bisa dibagikan pada prospekting klien
Kebanyakan klien saya memang tidak menjual bukunya, ada yang mencetak hingga 2.000 eksemplar hanya untuk memperingati pernikahan, hanya untuk hadiah natalan kayak Pak Arief Lestadi dan berbagai kebutuhan lainnya, tapi tetep membangun brandingnya secara cepat dan jadi nilai plus yang luar biasa.
Buku tak tergantikan oleh sarana baca dan belajar online saat ini, tidak ebook, tidak E-COURSE, tidak artikel yang bertebaran dimana-mana, tetep buku di atas semuanya, meski terdistraksi sih iya
Maka, tulislah buku untuk sejarah hidupmu, berbagi value hidup dan pengalaman, meningkatkan branding, hingga mendapatkan project-an dari buku, ahay
Oh ya, saya membuka jalan mimpi-mimpi dari menulis buku, banyak yang mengenal saya karena buku yang tersebar secara nasional, bahkan membaca buku saya di bandara, perpustakaan, hingga rumah temennya lalu kami berkenalan, dan sejak itulah banyak project masuk sebagai pelatih penulis buku hingga ghostwriter
Bahkan saya bisa berasa jadi model lagi seperti ini, gara-gara buku, ekh hahahaha
Salam menulis buku dan semangat bangun branding dengan buku,
Indari Mastuti
Pelatih penulis buku di kalangan para expert
Bisnis yang menjanjikan.