Bisnis Bernetworking dengan Anak Muda

Inilah dunia bisnis.

Nggak apa-apalaah di tengah anak-anak muda terus biar kebawa awet muda kan? wkwkkwk

TIPS BISNIS

Saya bersama member Business Network International (BNI) chapter Bandung, hari ini kami diskusi mengenai teknik saling memberikan referral satu sama lain.

Inilah serunya di komunitas BNI, kami merasa bertanggungjawab untuk kemajuan bersama bukan ingin maju sendiri.

Kami mengalokasikan waktu meeting mingguan 3.5 jam setiap hari Selasa, ada meeting 121 untuk saling kenal, hingga brainstorming secara offline.

Meskipun saya lihat rata-rata mereka memiliki bisnis yang besar dan sangat sibuk, tapi urusan meeting bersama, 121, dan brainstorming hingga saling mereferralkan selalu mengalokasikan waktu.

Di komunitas ini pulak saya mengenal pebisnis-pebisnis besar yang hanya dikenal brandnya bukan personal brandingnya, beda banget sama saya yang kepengen eksis mulu wkwkwkk

Aaah saya jadi belajar mensistemasikan bisnis seperti mereka niiih, bisnis jalan, ownernya jalan-jalan wkkw. Siap kelola bisnis dengan networking?

Leave a Comment