Saya bertemu banyak orang di berbagai negara karena berkomunitas
Saya bisa memiliki banyak sahabat baik karena berkomunitas
Betapa luar biasa impact berkomunitas dalam hidup saya, bahkan saya merasa sangat tersemangati untuk bangkit dari bangkrut karena komunitas
“Kalau saya bangkrut dan menutup bisnis, bagaimana dengan perempuan lain yang ada di komunitas dan sedang mengalami kebangkrutan, apa mereka akan menutup bisnis juga?” lalu saya bertekad bangkit minimal ingin menjadikan kisah saya bangkit untuk kebangkitan perempuan lain
Dan…bangkit!
Lalu saya mengenal Artha Julie Nava juga di komunitas, bahkan sejak 2010 kami bertemu hingga sekarang kami belum pernah bertemu, kami tetap bersahabat baik dan bekerja bersama-sama.
Buku yang saya pegang ini pun hasil kolaborasi kami jarak jauh, menulis bareng Indonesia Amerika dan diterbitkan oleh Penerbit Gramedia Pustaka Indonesia.
Lihatlah teman-teman, bagaimana sebuah komunitas akan membangun persahabatan yang kekal jika dalam komunitas memiliki satu vibrasi yang sama.
Nah, terbayangkah apa yang ingin Anda lakukan bersama komunitas IIDB?